Labels

Sabtu, 06 Oktober 2012

BASEL II



adalah rekomendasi hukum dan ketentuan perbankan kedua, sebagai penyempurnaan Basel I, yang diterbitkan oleh Komite Basel. Yang mempunyai tujuan meningkatkan keamanan dan kesehatan sistem keuangan, dengan menitikberatkan pada perhitungan permodalan yang berbasis risiko,  supervisory review process dan market discipline. Jika dilihat, Basel II memiliki berbagai kompleksitas dan prakondisi yang cukup berat bagiperbankan. Tetapi wajar jika melihat manfaat yang akan didapat perbankan nanti, berupa penghematan modal dalam menutup risiko yang diambilnya. Manfaat lain, karena Basel II merupakan standar yang diakui secara internasional, akan mudah bagi suatu bank yang akan beroperasi secara global untuk dapat diterima oleh pasar internasional, kalau mengikuti standar ini.

Basel II mengusung konsep "tiga pilar" yaitu kebutuhan modal minimum, review dari supervisor, serta disiplin pasar. Dalam kebutuhan modal minimum bank diminta untuk menghitung kebutuhan modal risiko kredit, risiko pasar dan risiko operasional. Pada review supervisor dimaksudkan untuk mengoptimalkan praktek yang telah ada, yang menyerupai pendekatan pengawasan bank berbasis risiko yang digunakan oleh Federal Reserve Board di AS dan Financial Autority Services Authority di Inggris. Sedangkan pada displin pasar adalah Basel mendefinisikan disiplin pasar sebagai mekanisme governance internal dan eksternal dalam perekonomian pasar uang tanpa adanya intervensi pemerintah secara langsung.

sumber
_____, 2012, Basel II, (http://id.wikipedia.org/wiki/Basel_II)
Faiq Elrafa, 2010, Basel II, (http://elrafa.wordpress.com/2010/03/05/basel-ii/)

1 komentar:

  1. Titanium vs stainless steel - The best welding tips for
    1 of 8 · 1 review · 1 authorHello everyone, titanium guitar chords I'm trying to get this working for my new project titanium white wheels with titanium. I had a titanium scooter bars lot of questions about titanium titanium nitride and 2020 ford edge titanium for sale it didn't

    BalasHapus